Selamat Datang di Blogger Fisika SMA Negeri 1 Sukaresmi cianjur Bersama Guru Fisika Bapak H. Johansyah,S.Pd... Semoga konten yang ditampilkan bisa membantu memudahkan dalam Proses Pembelajaran Fisika, Khususnya Buat Peserta didik......“Fisika menjelaskan bagaimana dunia di sekitar kita bekerja. Banyak teknologi modern yang saat ini kita manfaatkan merupakan hasil penemuan ilmiah yang dibuat berdasar ilmu fisika. Insinyur menggunakan ilmu fisika untuk merancang pesawat terbang, mobil, gedung, dan elektronik seperti komputer serta telepon seluler.”....... mari kita tetap mengindahkan protokol kesehatan dari penyebaran COVID-19 dengan selalu mencuci tangan, menjaga jarak, hindari dari kerumunan massa serta tetap selalu memakai Masker ... 09/01/2021 - 10/01/2021 ~ H. Johansyah, S.Pd
  • KEGIATAN MGMP FISIKA CANJUR

    Diskusi Kelompok tentang Silabus Fisika SMA kurikulum 2013 yang direvisi Tahun 2017 di SMAN 2 Cianjur Jawa Barat.

  • UJIAN PRAKTEK FISIKA 2019

    Kegiatan Ujian Praktikum Fisika kelas 12-IPA tahun 2019 di Laboratorium fisika SMAN 1 Sukaresmi.

  • PRAJABNAS CPNS 1995

    Photo bersama dari beberapa peseta Prajabnas CPNS Wilayah Bogor sukabumi Cianjur di Wisma Haji Sukabumi tahun 1995/1996.

  • BIMTEK KURIKULUM 2013

    Kegiatan Bimtek Kurikulum 2013 sebagai Guru Sasaran tingkat SMA Mapel Fisika sewilayah Jawa Barat di Hotel Anugrah Bandung 2016.

  • KUNJUNGAN KE ANJUNGAN IPTEK DI TMII

    Kegiatan Kunjungan kerja MGMP Fisika Cianjur Ke Anjungan IPTEK Taman Mini Indonesia Indah tahun 2017.

  • SABUGILAS 12-IPA7

    foto bersama setelah Peluncuran Karya Buku SABUGILAS 12-IPA7 bersama wali kelas dan Editor tahun 2021.

  • SMART-LAB

    Pelatihan guru STEAM yang nampak dalam foto adalah guru-guru Fisika Kabupaten Cianjur di Hotel Telaga Biru 2015.

  • KEGIATAN PENINGKATAN KARIR BAGI GURU

    penyusunan Soal USBN Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) Penilaian Kerja Guru MGMP PPKN, Bahasa Indonesia,Kimia, Matematika,dan Fisika Kab. Cianjur di Wisma Sinar Kasih Pacet cianjur tahun 2017 .

  • KEGIATAN IHT Sekolah

    Memberikan Materi Tentang Pemanfaatan Blogger sebagai media Alternatif Pembelajaran Secara Daring .

  • KEGIATAN IHT Sekolah

    Simulasi Pembuatan Blogger Guru Mata pelajaran sebagai media E-Learning .

  • Kebersamaan dg murid kelas X-7 2023

    Pembagian Hasil Belajar STS Ganjil 2023 di SMAN 1 Sukaresmi .

  • KEGIATAN MGMP Fisika Kab.Cianjur 2023

    Restrukturisasi Kepengurusan MGMP Fisika Kab. Cianjur 2023 di SMAN 2 Cianjur Selasa, 21/11/2023 .

  • KEGIATAN MGMP Fisika Kab.Cianjur 2023

    Serah Terima Ketua Kepengurusan MGMP Fisika Kab. Cianjur 2023 yang Baru dari bapak Dwi Satoto ke Bapak H. Asep Suryana, M.PFis di SMAN 2 Cianjur Selasa, 21/11/2023.

Hukum Gauss, Energi Potensial dan Potensial

PERTEMUAN KE-2
Listrik Statis

(Hukum Gauss, Energi Potensial dan Potensial)



Assalamualaikum, wr.wb

Semoga anak-anak semua dalam keadaan sehat walafiat, dan masih tetap semangat dalam mengikuti Kegiatan Belajar Fisika  Dari Rumah secara Daring.

Untuk pertemuan KE-2  Mapel Fisika hari Senin, 20/09/2021 - 01/10/21,  Kita akan membahas konsep  "LISTRIK STATIS " yang dalam pertemuan ini akan membahas Sub konsep "Hukum Gauss, Energi Potensial dan Potensial". materi yang disajikan berupa Video pembelajaran singkat , dokumen File dan contoh soal plus pembahasannya
silahkan untuk disimak dan dipelajari dari dokumen serta video yang diberikan dibawah ini, serta jangan lupa untuk mengerjakan soal latihan yang diberikan:
  1. Hukum gauss, energi potensial dan potensial (pdf)
  2. Video Pembelajaran Hukum Gauss  (mp4)
  3. Video pembelajaran Energi Potensial dan Potensial  (mp4)
  4. Soal PUB Fisika Semester 1; dikerjakan paling lambat sampai hari jum'at, 15/10/2021, dan hanya diberi kesempatan sekali mengerjakan, untuk kode tokennya silahkan japri bapak. tidak ada perbaikan nilai, score nilai yg diperoleh seadanya, Pengerjaan Soal PUBbisa dikerjakan disaat pelajaran fisika terjadual dikelas anda atau boleh dilain waktu jadual pelajaran fisik ..silahkan dikondisikan saja selama periode tgl 23-09-21 s,d 15-10-21
Apabila konsep yg bapak berikan kurang dipahami atau masih kurang lengkap silahkan untuk mencari referensi bacaan dari sumber lain yang berhubungan dengan konsep tersebut..


Catatan:
  • Jangan lupa untuk mengisi Absensi siswa (ada di menu blogger) yang disesuaikan dengan Jadual jam pelajaran fisika di kelas anda masing-masing... lalu kirim. 
  • Apabila ada sesuatu hal yg perlu disampaikan atau ditanyakan dari postingan konsep ini ...ananda semua bisa kirim komentar di kolom postingan paling bawah dari halaman ini....
  • Bagi siswa siswi yg belum memfollow blog ini? mohon untuk difollow supaya nama anda terdaftar di blogger fisika untuk memudahkan pendataan 
Share:

Bentuk Penerapan Listrik Statis Dalam Kehidupan Sehari-hari

 Listrik statis dapat diartikan sebagai berkumpulnya muatan-muatan listrik pada suatu benda. Efek listrik statis dapat terjadi karena adanya perpindahan elektron.
Terjadinya petir merupakan contoh dari listrik statis yang sering kita jumpai pada saat cuaca mendung.
Pada peristiwa terjadinya petir, terdapat pengosongan listrik statis. Pengosongan tersebut ditunjukkan oleh sambaran petir.
Peristiwa pengosongan terjadi apabila adanya jalan bagi elektron untuk mengalir dari suatu benda ke benda lain.
Pengosongan pada petir ini biasanya disebut pentanahan, karena muatan dikosongkan dengan cara menyalurkan ke tanah.

Pengosongan muatan statis ini terjadi di udara, sehingga menimbulkan suara dahsyat yang disebut petir.
Prinsip listrik statis banyak diterapkan dalam kehidupan sehari. 

Berikut ini 10 bentuk penerapan listrik statis dalam kehidupan sehari-hari. 

  • Pengendap Elektrostatis

Pengendap elektrostatis digunakan untuk mengurangi polusi udara oleh abu pembakaran batubara pembangkit tenaga listrik dan mengurangi pencemaran debu dalam suatu ruangan.
Pengendap elektrostatis menggunakan saringan kawat yang diberi muatan negatif dan lempeng-lempeng logam yang diberi muatan positif.


  • Mesin Fotokopi
Mesin fotokopi menggunakan daya tarik muatan listrik berbeda. Suatu pola muatan positif pada pelat mesin fotokopi, mencitrakan bidang hitam yang akan digandakan, menarik partikel bermuatan negatif dari bubuk hitam halus yang disebut toner.
Toner menjadi bermuatan negatif, karena berhubungan dengan butir-butir gelas kecil di baki pengembang. Pola toner dipindahkan di atas secarik kertas kosong dan dipanggang di atasnya. 


  • Penangkal Petir
 
Pelepasan muatan listrik secara tiba-tiba yang menghasilkan bunga api listrik disebut dengan petir.
Loncatan muatan melalui udara menghasilkan cahaya yang sangat kuat dan panas, sehingga menyebabkan udara memuai secara mendadak.
Pemuaian udara yang mendadak akan menghasilkan bunyi ledakan menggelegar yang dinamakan guntur.
Penangkal petir berupa batang logam yang berujung lancip dan dihubungkan degan kawat logam berukuran besar.
Penangkal petir dipasang di atas atap rumah atau di atas gedung bangunan tinggi dan dihubungkan ke dalam tanah melalui kabel logam.
Penangkal petir menyediakan jalan bagi muatan listrik di awan agar dapat berpindah menuju tanah melalui kawat, sehingga tidak menimbulkan kerusakan pada bangunan.


  • Sisir Rambut
 
Pada saat kita menyisir rambut yang kering, maka rambut akan menempel dan tertarik oleh sisir. Pada awalnya, rambut dan sisir tidak bermuatan atau netral. Suatu atom yang netral memiliki jumlah proton dan elektron yang sama.
Pada saat menggosokkan sisir ke rambut, maka elektron dari rambut akan berpindah ke sisir, sehingga sisir akan mendapatkan tambahan elektron.
Sisir yan mendapatkan tambahan elektron akan menjadi bermuatan negatif, sedangkan rambut yang melepaskan elektron, akan menjadi bermuatan positif. Peristiwa tersebut adalah contoh dari mendapatkan muatan elektron dengan cara digosok.

  • Penggaris dengan Kain Wol
 Penggaris plastik yang sudah digosok dengan kain wol akan menjadi bermuatan negatif, karena mendapatkan tambahan elektron dari wol. Penggaris yang bermuatan tersebut dapat menarik serpihan kertas yang ada.


  •  Generator Van de Graff
 
Generator Van de Graff adalah mesin pembangkit listrik yang digunakan untuk memperoleh muatan listrik dalam jumlah besar.
Prinsip kerja generator Van de Graff untuk menghasilkan muatan listrik adalah dengan cara menggosok.
Gesekan antara pita karet dan roda pemutar menyebabkan pita karet bermuatan listrik. Muatan listrik ini ditampung pada bola logam. Distribusi muatan listrik terdapat pada permukaan luar bola yang berongga.



  • Cat Semprot
 
Teknik pengecatan juga menggunakan prinsip kerja muatan listrik statis. Cat yang disemprotkan diberi muatan listrik yang berlawanan dengan benda yang dicat, sehingga butir-butir cat yang disemprotkan akan tertarik pada benda yang dicat.
Butiran cat dari aerosol menjadi bermuatan ketika bergesekan dengan mulut pipa semprot dan udara.
Dengan demikian, hasil pengecatan menjadi lebih merata dan mampu menjangkau bagian-bagian yang sulit, sehingga polusi udara dapat dikurangi.

  • Printer Laser
 

Printer laser bekerja menggunakan muatan listrik statis. Pada saat drum yang bermuatan positif berputar, laser bersinar melintasi permukaan yang tidak bermuatan. Laser selanjutnya menggambar pada kertas yang bermuatan negatif.
Setelah melewati drum yang berputar kertas akan melewati fuser. Pada bagian fuser ini kertas akan mengalami pemanasan, yang menyebabkan kertas terasa panas pada saat keluar dari printer. Printer laser banyak dipilih untuk mencetak karena lebih cepat, lebih akurat, dan lebih ekonomis.

  • Elektrokardiograf
 
Elektrokardiograf digunakan untuk merekam perubahan jantung manusia. Setiap kali jantung manusia berdetak, akan terjadi perubahan potensial listrik pada permukaan jantung.
Hal ini dapat dideteksi dengan elektrokardiograf, menggunakan logam kontak yang dipasang pada kulit.
Perubahan potensial ini dapat di tampilkan sebagai grafik, baik pada kertas maupun pada layar tabung sinar katoda (CRT). Hasil remakan perubahan jantung manusia ini disebut elektrokardiogram.

  • Theremin 
 
Theremin adalah salah satu alat musik yang dapat dimainkan tanpa menyentuhnya. Dua antena pada theremin berfungsi untuk mengaturvolume dan nada-nada musik.
Saat seseorang mendekatkan telapak tangannya ke antena, efek yang akan terjadi sama dengan efek kapasitorpelat sejajar.
Antena berlaku sebagai salah satu pelat, sedangkan telapak tangan berperan sebagai pelat pasangannya.
Dengan mengubah jarak antena dengan telapak tangan, maka akan mengubah kapasitansi sistem kapasitor itu.
Perubahan kapasintansi ini di deteksi olehrangkaian elektronik yang segera mengonversinya menjadi perubahan volume atau nada-nada musik.






Share:

Gaya Coulomb dan Kuat Medan listrik

PERTEMUAN KE-1
Listrik Statis

(Gaya Coulomb dan Kuat Medan Listrik)







Assalamualaikum, wr.wb

Semoga anak-anak semua dalam keadaan sehat walafiat, dan masih tetap semangat dalam mengikuti Kegiatan Belajar Fisika  Dari Rumah secara Daring.

Untuk pertemuan KE-1 Mapel Fisika hari Senin, 30/08/2021 - 17/09/21,  Kita akan membahas konsep  "LISTRIK STATIS " yang dalam pertemuan ini akan membahas Sub konsep "Gaya Coulomb dan Kuat Medan Listrik". materi yang disajikan berupa Video pembelajaran singkat , dokumen File dan contoh soal plus pembahasannya
silahkan untuk disimak dan dipelajari dari dokumen serta video yang diberikan dibawah ini, serta jangan lupa untuk mengerjakan soal latihan yang diberikan:
  1. Gaya Coulomb dan Kuat Medan Listrik (pdf)
  2. Video Pembelajaran Gaya Coulomb dan Kuat medan listrik (mp4)
  3. Percobaan Sederhana Listrik Statis  (mp4)
  4. Latihan Soal KD 3.2  P-1 (Quiz); dikerjakan paling lambat sampai hari jum'at, 19/09/2021, dan hanya diberi kesempatan sekali mengerjakan, untuk kode tokennya silahkan japri bapak. tidak ada perbaikan nilai, score nilai yg diperoleh seadanya, 
Apabila konsep yg bapak berikan kurang dipahami atau masih kurang lengkap silahkan untuk mencari referensi bacaan dari sumber lain yang berhubungan dengan konsep tersebut..


Catatan:
  • Jangan lupa untuk mengisi Absensi siswa (ada di menu blogger) yang disesuaikan dengan Jadual jam pelajaran fisika di kelas anda masing-masing... lalu kirim. 
  • Apabila ada sesuatu hal yg perlu disampaikan atau ditanyakan dari postingan konsep ini ...ananda semua bisa kirim komentar di kolom postingan paling bawah dari halaman ini....
  • Bagi siswa siswi yg belum memfollow blog ini? mohon untuk difollow supaya nama anda terdaftar di blogger fisika untuk memudahkan pendataan 
Share:

Mengenai Saya

My photo
Dilahirkan di wonosobo Tanggamus Lampung Sumatera Indonesia, 15 Januari 1971.Dibesarkan di Blambangan Umpu Waykanan lampung, Alumni dari FKIP Pendidikan MIPA Fisika Universitas Lampung 1991.SMAN Blambangan Umpu waykanan Lampung 1989,

Total Pageviews

Komentar

Dapatkan comment widget ini di sini

Kartegori

Flag Counter

Hubungi Saya

Whatapp: +62-877 0049 6111
Email :johansyahfisika@gmail.com
Alamat
Guru Fisika SMAN 1 Sukaresmi KM4 Kawungluwuk Sukaresmi Cianjur

Upload Tugas / Evaluasi

 

Kumpulan Tugas Fisika semester Ganjil 2023/2024

Arsip Blog

Recent Posts

Popular Posts

youtube